Selasa, 22 Desember 2015

cara membuat rainbow cake

Resep Cara Membuat Rainbow Cake Spesial

Resep Cara Membuat Rainbow Cake Spesial – Kue pelangi atau panggilan kerennya Rainbow Cake merupakan jenis cake dengan perpaduan warna merah, kuning, hijau dan perpaduan warna lainnya menyerupai tampilan warna pelamgi sehingga di sebutlah kue pelangi atau rainbow cake. Selain warna yang berbeda pada setiap lapisnya, rasa yang terdapat dari masing-masing lapisannya pun berbeda-beda pula. Kue ini memiliki daya tarik yang lumayan tinggi, disamping karena tampilannya yang nyentrik juga rasanya yang enak membuat rainbow cake siap disantap setiap saat.
Proses pembuatan rainbow cake persis seperti cake pada umumnya yang membedakan hanya penggunaan warna pada rainbow cake lebih variatif dalam warna. Kue ini menggunakan sekitar 6 warna cerah dengan lapisan pasta yang membuat teksturnya semakin menarik dan unik. Anda yang ingin mencoba berkreasi dengan rainbow cake bisa membuatnya dengan cara dikukus atau juga dipanggang. Simak resep rainbow cake selengkapnya beikut ini.
Resep Rainbow Cake Kukus
Bahan-bahan
  • Tepung terigu 200 gram
  • Telur ayam 8 butir
  • Butter cream
  • Emulsifier 1 sendok teh
  • Vanili bubuk ½ sendok teh
  • Pewarna makanan secukupnya (merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu)
  • Gula pasir 300 gram
  • Garam ½ sendok teh
  • Minyak goreng 300 ml
Cara membuat rainbow cake kukus
  1. Kocok 8 butir telur dan campurkan dengan 300 gram gula pasir, gunakan mixer supaya halus dan merata.
  2. Tambahkan ½ sendok teh garam, 1 sendok teh emulsifier, dan ½ sendok teh vanili bubuk lalu kocok sampai mengembang.
  3. Kemudian ambil sedikit adonan, letakkan dalam mangkuk kecil, kemudian campur dengan minyak goreng, aduk sampai tercampur meratarata, lalu sisihkan.
  4. Selanjutnya, masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai tercampur merata. Lalu masukkan sedikit adonan yang sudah dicampur minyak goreng tadi, aduk kembali sampai merata.
  5. Pisah adonan menjadi 6 bagian dengan wadah berbeda, kemudian masing-masing adonan di beri perwana makanan yang berbeda-beda.
  6. Siapkan loyang yang sudah diolesi mentega dan lapisi dengan kertas roti, kemudian tuang adonan ke dalamnya.
  7. Kukus adonan selama ±20 menit, kemudian angkat dan dinginkan.
  8. Susun setiap adonan dengan alas kertas roti atau plastik. Susun sesuai warna yang diinginkan dan beri olesan butter cream dalam setiap lapisannya.
  9. Setelah semua tersusun, tutup semua bagian cake dengan butter cream dan hias sesuai selera.
  10. Rainbow cake kukus siap
Resep Rainbow Cake Panggang
Bahan-bahan
  • Tepung terigu 200 gram
  • Mentega 200 gram, lelehkan
  • Susu bubuk 20 gram
  • Putih telur 10 butir
  • Kuning telur 6 butir
  • TBM 2 sendok teh
  • Pewarna makanan secukupnya (merah, kuning, hijau, biru, jingga , ungu )
  • Gula pasir 150 gram
  • Garam 1/2 sendok teh
Bahan Topping

  • Butter cream warna putih atau whip cream
  • Meises warna warni, permen coklat atau butiran hundreds untuk taburan sesuai selera
Cara membuat rainbow cake panggang
  1. Kocok telur kemudain campur dengan gula pasir, garam dan emulsifier sampai Lalu tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan susu bubuk ke dalam wadah.
  2. Tambahkan mentega cair dan aduk perlahan sampai merata, kemudiansiapkan 6 wadah berbeda dan tuang adonan ke dalam masing-masing wadah yang sudah disiapkan. Beri masing-masingnya pewarna makanan yang telah disiapkan sebelumnya dan aduk sampai me
  3. Siapkan loyang telah diolesi dengan mentega. Tuang adonan ke dalamnya dan panggnag dalam open dengan suhu 180°C selama 25 menit atau sampai matang. Ulangi sampai adonan habis.
  4. Setelah semua matang, lapisi setiap adonan dengan butter cream dan susun sesuai warna yang diinginkan.
  5. Terakhir, tutup seluruh bagian kue dengan butter cream, kemudian taburi dengan meises warna-warni, atau sesuai selera.
  6. Rainbow cake panggang siap
Nah, itu dia dua cara penyajian rainbow cake dengan kukus dan panggnag. Tinggal pilih cara mana yang paling anda sukai, beres! Temukan resep kue nikmat lainnya hanya di resepmembuat.comaneka resep dan cara membuat masakan lezat.
sumber : http://resepmembuat.com/resep-cara-membuat-rainbow-cake-spesial/

Kamis, 17 Desember 2015

cara membuat blue velvet

BLUE VELVET 


Menyediakan cake Idul Fitri membutuhkan pemikiran yang matang. Namun dengan cake blue velvet ini Anda tak perlu lagi memikirkan sajian untuk Idul Fitri, karena kami sudah menyiapkan resepnya untuk Anda coba. Selamat mencoba.

Bahan:
8 kuning telur  
6 putih telur  
1/4 sendok teh garam 
150 gram gula pasir halus 
100 gram tepung terigu protein rendah 
25 gram susu bubuk 
15 gram maizena 
100 gram margarin, lelehkan
1/4 sendok teh pewarna biru 
4 tetes pewarna ungu 

Bahan Filling:
200 gram cream cheese 
50 gram mentega tawar dingin 
100 gram white cooking chocolate leleh 
100 gram marshmallow putih dan 3 sendok makan air, ditim
100 gram krim kocok, dari 25 gram krim bubuk dan 75 ml air es, kocok mengembang.

Cara membuat:
  1. Kocok kuning telur sampai kental. Sisihkan.
  2. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. 
  3. Tambahkan gula pasir halus sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  4. Masukkan kocokan kuning telur. Kocok hingga mengembang kembali.
  5. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, dan maizena sambil diayak dan diaduk rata.
  6. Masukkan margarin leleh, pewarna biru, dan pewarna ungu sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  7. Tuang ke 3 buah loyang 22 cm tinggi 3 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  8. Oven dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius 25 menit sampai matang.
  9. Filling, campur cream cheese dan mentega tawar. Kocok hingga lembut. Tambahkan white cooking chocolate .Tambahkan krim sedikit-sedikit sambil dikocok rata.Tuang kedalam marsmallow. Kocok perlahan.
  10. Ambil selembar cake oles dengan filling. Tumpuk dengan cake lainnya. Lakukan hal yang sama sampai habis. Tutup seluruh cake dengan sisa filling tidak beraturan.

sumber :http://www.sajiansedap.com/recipe/detail/15262/blue-velvet#.VnK86YTFGt8

Kamis, 10 Desember 2015

Cara Membuat Pizza

 Resep Membuat Pizza
Banyak orang sekarang ini yang sudah tahu tentang pizza pastinya, pizza merupakan jenis makanan yang terbuat dari bahan dasar roti dan terdapat toping yang beragam untuk menambah cita rasa dari pizza tersebut. Pada umumnya pizza hanya bisa dibeli atau didapatkan dari restoran atau tempat makan tertentu. Namun dengan mempelajari cara membuat pizza berikut ini mungkin Anda bisa mencobanya untuk membuat pizza sendiri di rumah Anda bersama keluarga. Karena sebenarnya  cara membuat pizza tergolong mudah jika ada keamauan dari diri Anda.

Bahan roti pizza
  • 5 gr ragi instan
  • 1 sdt gula
  • 500 gr tepung terigu protein tinggi
  • 10 gr garam
  • 375 ml air hangat
  • 50 gr minyak zaitun
Cara membuat roti pizza
  1. Larutkan ragi instan bersamaan dengan gula memakai sedikit air hangat serta biarlah hingga ragi bekerja sepanjang 5 menit
  2. Aduk tepung serta garam jadi satu. Lantas tuang campuran ragi. Uleni hingga tercampur rata. Tambahkan sisa air dan minyak zaitun. Aduk sampai tercampur rata.
  3. Tambahkan sisa air serta minyak zaitun. Aduk hingga tercampur rata.
  4. Pindahkan adonan ke atas meja yang sudah dialasi keramik
  5. Kemudian uleni terus hingga adonan kalis elastis.
  6. Setelah adonan kalis, simpan adonan ke dalam baskom yang sudah diolesi minyak sedikit agar tidak lengket, lantas tutup gunakan plastik wrap serta diamkan selama 40 menit hingga mengembang.
  7. Setelah 40 menit, tinju-tinju adonan agar anginnya keluar
  8. Bagi-bagi adonan dengan langkah menimbang adonan seberat 150 gr.
  9. Siapkan loyang pizza bulat diameter 24 cm. Oleskan dengan minyak tipis-tipis.
  10. Lebarkan serta tipiskan kulit pizza sampai menutupi permukaan loyang.
  11. Diamkan selama 10 menit dan selanjutnya pizza siap diberi topping
Bahan olesan saus/pasta tomat pizza
  • 2 sdm minyak zaitun
  • 5 sdm bawang bombay cincang
  • 5 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 sdm pasta tomat
  • 8 sdm saus tomat
  • 6 buah tomat segar, buang bijinya dan cincang kasar
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt oregano bubuk
  • 1 sdt daun basil bubuk
Cara membuat bahan olesan saus/pasta tomat pizza
  1. Panaskan minyak zaitun, kemudian tumis bawang bombay serta bawang putih hingga harum
  2. Masukkan pasta tomat, saus tomat, tomat, garam, merica bubuk, gula pasir, oregano bubuk, dan daun basil bubuk. Masak sampai mendidih dan kental kemudian angkat dan dinginkan
Bahan untuk topping pizza
  • 50 gr keju cheddar parut
  • 2 buah sosis sapi diiris bulat sesuai selera
  • 2 buah tomat segar diiris sesuai selera
  • 50 gr keju mozarella parut
  • 2 lbr smoked beef, iris kotak-kotak atau sesuai selera Anda
  • 1 buah paprika, buang bijinya dan potong kotak-kotak
  • 10 buah jamur, iris tipis
  • 1/2 buah bawang bombay, iris kotak-kotak
Langkah terahir cara membuat pizza
  1. Setelah kulit pizza yang telah Anda buat mengembang di loyang, tusuk-tusuk permukaan kulit dengan menggunakan garpu
  2. Oles permukaan kulit dengan saus/pasta tomat yang sudah dingin sampai rata dan menutupi permukaan kulit pizza tersebut.
  3. Tata bahan topping sesuai selera Anda dan tutup dengan keju mozarella parut sampai menutupi semua permukaan topping
  4. Kemudian panggang di dalam oven selama 15 – 20 menit sampai matang dan keju mozarella meleleh sempurna
  5. Sajikan pizza dalam keadaan hangat dengan saus sambal dan saus tomat botol kesukaan Anda.
Demikian beberapa langkah mengenai cara membuat pizza dengan mudah dan hasilnya nikmat. Usahakan untuk menyajikan pizza tersebut ketika masih hangat agar sensasi ketika memakan pizza tersebut sangat nikmat dan membuat Anda ketagihan pastinya. Sangat cocok untuk dibuat dirumah dan disajikan ketika sore hari bersama keluarga tercinta.

sumber : caramembuat123.blogspot.co.id/2013/07/cara-membuat-pizza.html

Selasa, 08 Desember 2015

Resep Membuat Donat Kentang Super Empuk dan Lembut

Resep cara membuat kue donat kentang - Donat adalah makanan yang sudah tidak asing lagi di telinga kita. Berbentuk bulat dan mempunyai lubang di tengah sekilas berbentuk cincin merupakan ciri khas dari makanan ini. Donat umumnya berbahan dasar tepung terigu saja, namun ada juga yang memberikan variasi lain dengan menambahkan kentang pada adonannya.

Lalu bagaimana cara membuat donat kentang ? Berikut resep bagaimana cara membuat donat yang bisa anda lakukan sekarang juga di dapur. Oh yah, coba juga resep yang tak kalah enaknya, yaitu resep cara membuat pancake super sederhana tetapi nikmat sekali.

Bahan-bahan yang Dibutuhkan :

  • 1/2 kg tepung terigu protein tinggi
  • 4 butir telor
  • 1/4 kg kentang
  • 1/4 kg mentega
  • 11 gram ragi instan
  • 1 sendok teh garam
  • 4 sendok makan gula (tergantung selera)
  • 3 sendok makan susu bubuk full cream
  • 1 sendok teh baking powder
  • 1/2 gelas air sekitar 100 ml
  • Minyak goreng secukupnya 

Bahan untuk Topping :

  • 100 gram Dark Cooking Chocolate (DCC) atau 1 coklat batangan
  • 2 sendok makan margarin
  • Meses atau tepung gula secukupnya

Cara Membuat Donat Kentang

  1. Potong kentang menjadi beberapa bagian, kemudian rebus sampai matang.
  2. Setelah itu, haluskan dengan cara ditumbuk atau diblender. Pastikan kentang benar-benar halus merata
  3. Masukkan tepung terigu, gula, susu bubuk, ragi, telur, baking powder dan juga kentang yang telah dihaluskan tadi. Kemudian aduk rata sekitar 20 menit.
  4. Aduk adonan menggunakan alat pengaduk sampai setengah kalis kemudian diamkan selama 30 menit sampai adonannya mengembang.
  5. Hindari mencampurkan ragi, mentega, dan garam secara bersamaan karena dapat menyebabkan adonan tidak mengembang dan terkesan kaku.
  6. Selanjutnya masukkan garam, mentega, dan juga air lalu aduk hingga benar-benar kalis. Lama pengadukan sekitar 10 menit.
  7. Kalis adalah kondisi dimana adonan tidak lengket di tangan dan lentur. Tapi untuk adonan donat agak berbeda. Meskipun sudah benar-benar kalis, adonan donat tetap lengket karena ada campuran kentangnya.
  8. Kemudian bagi adonan menjadi beberapa bagian dan diamkan selama 15 menit agar adonan benar-benar mengembang.
  9. Setelah itu, bentuk adonan seperti donat pada umumnya yaitu terdapat lubang ditengahnya. Anda juga bisa membentuk adonan sesuai selera anda.
  10. Tuangkan minyak ke dalam wajan, kemudian goreng adonan donat dalam api kecil hingga warnanya berubah kecoklatan. Gunakan alat bantu seperti sumpit ketika menggoreng donat agar mendapat lingkaran sempurna pada lubang donat.
  11. Untuk hasil yang bagus, goreng di api kecil dengan banyak minyak agar donat tenggelam setengah dan bagian bawahnya tidak menyentuh dasar penggorengan.

Menghiasi Donat dengan Topping

Jika ingin donat anda lebih enak dan menarik, anda bisa menaburkan meses di atasnya. Untuk melengketkan meses pada donat, anda bisa melakukannya dengan cara berikut :

  1. Iris kecil-kecil coklat terlebih dahulu menggunakan pisau.
  2. Masukkan dua sendok margarin dan coklat yang telah di iris kecil-kecil tadi ke wajan anti-lengket dan masak hingga mencair.
  3. Jangan lupa untuk segera mematikan api, karena mencairkan coklat dengan kondisi api menyala dapat membuat rasa coklat jadi gosong.
  4. Celupkan sisi atas donat ke dalam coklat cair tadi, kemudian taburkan meses di atasnya.

sumber : http://www.indirania.com/2015/05/resep-cara-membuat-donat-kentang-empuk-dan-lembut.html

Sabtu, 07 November 2015

macam macam roti

MACAM-MACAM ROTI


Jika mendengar kata Roti, yang terbersit dalam pikiran kita adalah roti tawar, roti manis, ternyata kita salah besar. Di dunia banyak sekali macam roti, berikut beberapa jenis diantaranya: 


1.    Bagel. 
Adalah roti khas dari Eropa Timur (Polandia), bentuknya bulat seperti donat, tapi bagian dalam lebih padat. Bagel di sajikan pada saat makan pagi, dibelah, dibakar dan diolesi keju krim. Pada adonan bagel biasanya ditambahkan kismis, blueberry, bawang, biji-bijan atau bumbu daun.





2.    Bialy. 
Roti juga berasal dari Eropa Timur (khususnya Polandia)  berbeda dengan   bagel, bentuknya bulat namun memiliki lubang / kawah di bagian atasnya biasanya diisi dengan irisan bawang bombay.






3.    Bolillo / Pan blanco 
Adalah roti yang berasal dari daerah Meksiko memiliki kulit yang keras dan biasanya dibelah untuk dipergunakan sebagai dasar dari sandwich







4.    Breadsticks / Grissini / Italian breadsticks. 
Roti renyah ini banyak di sajikan di restoran Italia sebagai snack pembuka, sehingga tamu yang datang menunggu makanan tidak bosan tapi juga tidak kekenyangan. Roti ini selain di sajikan polos, juga diberi aneka rasa seperti wijen, bawang, atau rempah dedaunan.





5.    Brioche. 
Adalah roti dengan tekstur empuk dan rasa yang kaya serta sedikit manis. Dibuat dari telur, mentega, ragi, tepung, dan terkadang ditambahkan juga buah kering atau kacang-kacangan.







6.    Challah. 
Adalah roti ragi yang juga berasal dari daratan Eropa Timur . Dibuat dengan menggunakan telur dan mentega, memiliki tekstur yang sangat empuk dan memiliki bentuknya dikepang.




7.   Croissant. 
Adalah roti yang berasal dari Prancis, dibuat dari adonan puff pastry, sehingga renyah dan juga sangat empuk. Roti ini biasanyanya di sajikan saat sarapan dengan kopi , teh atau sandwich.




8.  Crumpet.
Adalah sejenis roti muffin namun teksturnya lebih lembab yang berasal dari Inggris, sering disajikan dengan diolesi krim padat atau mentega dan dimakan pada saat minum teh sore. Sebelum dihidangkan, roti ini biasa di panggang atau di bakar terlebih dahulu.




9.  English muffin. 
Biasanya roti ini dibelah terlebih dahulu, kemudian dipanggang, dan setelah itu, roti ini diolesi mentega dan selai sesuai selera. Seringkali disajikan pada saat sarapan sebagai alternatif roti bakar.










10.   Roti Prancis / Baguette 
Roti ini adalah roti tradisional Prancis ini memiliki kulit yang keras, berwarna coklat dan bagian dalamnya banyak terdapat lubang-lubang. Baguette adalah roti standar Prancis, dengan panjang sekitar setengah meter biasanya disajikan dengan sup atau dipanggang lalu diberi aneka macam topping sesuai selera.



11.   Roti Italia. 
Bentuknya mirip sekali dengan roti Prancis, hanya bagian dalam dari roti ini jauh lebih padat





sumber: http://www.superindo.co.id/resep_dan_tips/tips_dan_trik/macam-macam_roti

Kamis, 05 November 2015

tips memilih tepung yang baik untuk roti dan kue

 7 Tips Memilih Tepung yang Baik dan Bermutu Untuk Membuat Kue


Caranya mudah kok. Berikut adalah tips memilih dan menjaga tepung sebagai bahan dasar kue :
1. Saat memilih tepung, Anda wajib memerhatikan warna tepung apakah warna pada tepung tersebut putih, bersih, tidak berbau dan tidak kering jika dipegang pastikan tepungnya tidak apek.
2. Kenali tepung yang akan anda gunakan misal anda akan menggunakan tepung terigu maka anda harus tahu jenis tepung terigu sebelum anda menggunakanya. Karena setiap jenis tepung mempunyai ciri ciri yang berbeda meskipun sepintas nampak sama. ada banyak jenis tepung dari mulai tepung beras tepung ketan tepung sagu gandum. Namun anda tak perlu menghapalnya. Penjual tepung pasti tahu, anda tinggal minta saja.
3. Pastikan bahwa jenis tepung yang digunakan telah sesuai dengan bahan membuat kue yang kita inginkan, Jangan sampai anda memasukan tepung yang salah saat membuat kue. Kecuali memang anda ingin berexperimen atau sekedar mencoba sesuatu yang baru.
4. Ada baiknya anda harus mengayak tepung lebih dahulu sebelum digunakan supaya kotoran pada tepung tidak ikut terbawa saat kita masak. Termasuk untuk memisahkan tepung yang berkutu dan belum apek. Tepung seperti ini masih bisa kita gunakan.
5. Menjemur tepung di bawah terik panas matahari atau menaruhnya pada menggunakan suhu oven yang kecil dapat mengatasi faktor kelembapan pada tepung agar tidak mudah apek.
6. Jangan lupa selalu menutup kantong tepung jika sudah digunakan.
7. Agar tidak berbau apek dan tahan lama, simpan tepung di dalam kulkas agar bebas dari kotoran dan sebagainya
Demikian Tips dalam memilih dan menjaga tepung yang bermutu untuk membuat aneka kue.

sumber: http://www.masakkue.com/2012/06/tepung-yang-baik.html

Selasa, 20 Oktober 2015

cara membedakan roti berpengawet

Roti yang berbahaya? Kenali cirinya berikut ini. Roti yang berbahaya umumnya mengandung banyak bahan pengawet dan memakai pemanis buatan. Namun, tidak itu saja, banyak roti yang berbahayamenambahkan bahan-bahan tertentu agar menjadi enak dipandang sekaligus disantap. Nah, untuk mengetahui mana yang aman bagi kesehatan, kenali ciri roti berbahaya berikut ini:

  1. Masa kadaluarsa roti menjadi sangat lama dari biasanya. Waspadai roti yang memiliki waktu kadaluarsa diatas 5-7 hari.
  2. Warna dan tampilan roti yang berbahaya sangat putih. Umumnya roti yang berwarna putih bersih diindikasikan memakai bahan pewarna. Roti yang alami tidak menggunakan pewarna biasanya berwarna kuning kecoklatan.
  3. Tekstur roti yang berbahaya tidak lembut dan kenyal, bahkan menjadi agak keras sehingga bisa tahan lama.
  4. Roti yang berbahaya bila dipilin maka rontok dan terasa kasar ditangan.
  5. Aroma roti yang berbahaya tercium sangat menyengat. Roti bukan beraroma harum makanan atau minuman (susu, sirup, atau rhum).
Mengenali ciri roti berbahaya juga bisa dari rasa. Rasa dari roti yang mengandung bahan-bahan berbahaya umumnya akan terasa pahit dilidah setelah dimakan. Untuk ciri roti berbahaya lainnya bisa dites juga dengan cara diberi kepada binatang. Sebelum binatang menyantap makanan, biasanya binatang mengendusnya terlebih dahulu. Jika makanan yang dicurigai terpapar bahan berbahaya, biasanya binatang tersebut tidak mau memakannya.
Pilihlah roti yang terbuat dari bahan-bahan berkualitas serta aman bagi kesehatan. Roti dari Sharon Bakery terbukti bersih, sehat dan aman bagi kesehatan. Kenali dulu sebelum memebeli, agar Anda tidak salah dalam memilih roti yang akan dikonsumsi.
sumber :http://www.sharonbakery.com/artikel/49/Roti-Yang-Berbahaya-Kenali-Cirinya.html